Mau kirim uang ke Indonesia? Coba cara termudah dan teraman di bawah ini (versi saya. hehe). Kalau teman-teman, ada cara lain silakan dibagikan. Langsung saja ya.
Kirim uang ke Indonesia gratis dengan TransferWise
Berbicara masalah murah, pastinya tidak ada yang mengalahkan gratis. TransferWise tidak mengenakan biaya sepeser pun untuk pengiriman uang setara dengan £500 pertama kali dengan menggunakan link khusus. Ini hanya untuk pengguna pertama saja. Untuk yang sudah menggunakan TransferWise sebelumnya, silakan meloncat ke cara kedua.
Bagi yang belum pernah menggunakan TransferWise, berikut saya jabarkan cara mengirim uang dengan layanan ini.
- Klik link ini untuk mengakses link khusus Transferwise
- Pilih mata uang yang Anda akan kirim dan terima. Kemudian klik “claim your free transfer”.
- Buat akun TransferWise dengan email atau Facebook
- Masukan informasi diri Anda
- Masukan informasi orang yang Anda kirimi
- Lakukan pembayaran melalui transfer, kartu debit, atau kartu kredit.
- Kalau semua sudah Anda lengkapi, Anda akan diberikan informasi lama process pentranferan. Melalui aplikasi ini, Anda juga bisa mentrack uang Anda.
Untuk lebih lengkapnya, silakan simak video di bawah ini.
Bagaimana dengan keamanan? TransferWise sangatlah aman. Perusahaan ini disahkan oleh Badan Keuangan Inggris (Financial Conduct Authority) di bawah Undang-Undang Uang Elektriktronik. Aturan inilah yang menjamin uang Anda akan ditransfer dengan aman, bukan malah diembat. Dari pengalaman saya pribadi, proses pengiriman uang dengan TransferWise selalu lancar dan sangat cepat.
Kirim Uang ke Indonesia dengan Moneytis
Moneytis bukanlah jasa pengiriman uang, tapi website membandingkan 308 perusahaan (termasuk TransferWise) dan memberikan Anda daftar yang memberikan tarif paling murah buat Anda. Setelah Anda menentukan perusahaan yang Anda pakai, Anda akan mengirim uang dengan perusahaan tersebut melalui Moneytis. Jadi Anda tidak perlu membuat akun baru di setiap perusahaan yang Anda gunakan.
Jujur, saya belum pernah mengunakan Moneytis, tapi saya sering menggunakan website ini untuk membandingkan harga dengan TransferWise. Alasannya karena meskipun TransferWise ada di salah satu jasa pengiriman uang MoneyTis, algoritme mereka tidaklah sempurna. Beberapa kali saya tidak menemukan TransferWise dalam daftar pencarian meskipun pada saat itu TransferWise memiliki tarif paling rendah dan nilai tukar paling tinggi. Jadi saya sarankan teman-teman juga mengecek di website TransferWise.
Masalah keamanan, Moneytis juga sangat terjamin. Perusahaan ini disahkan oleh lembaga-lembaga keuangan ternama seperti FinCen, FCA, dan HMRC. Review para pengguna Moneytis juga sangat positif. Untuk melihat reviewnya, silakan klik di sini.
Mudahan-mudahan artikel ini memberikan pengetahuan baru tentang cara termurah dan teraman untuk kirim uang ke Indonesia. Kalau kalian tahu cara yang lebih murah dan aman pastinya, silakan dishare.